Kanal

Network

Logo DelidailyPenting Dibaca Mudah Dicerna
TERKONEKSI BERSAMA KAMI
Delidaily Facebook
Delidaily Twitter
Delidaily Instagram
Delidaily YouTube
Android Icon iOS Icon
Copyright © 2025 Delidaily
Allright Reserved

Kantor Pertanahan Sergai Ikuti Puncak Gerakan Sinergi Reforma Agraria Nasional Secara Virtual

Oleh
Senin, 22 April 2024 - 13:10 WIB

TELUK MENGKUDU, DELIDAILY.NET – Kantor Pertanahan Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) mengikuti kegiatan Puncak Gerakan Sinergi Reforma Agraria Nasional di seluruh Kabupaten/Kota di Indonesia secara virtual, Senin 22 April 2024, di aula Kantor Desa Pasar Baru Kecamatan Teluk Mengkudu.

Turut hadir pada kegiatan tersebut Kepala Kantor Pertanahan Sergai Roni L. Parningotan Sitanggang, S.Sos., M.A.P, Kepala Desa Pasar Baru Suriadi, yang mewakili Camat, dan jajaran Kantor Pertanahan Sergai serta warga desa setempat.

Pada kesempatan itu juga peserta zoom meeting ikut membaca deklarasi “Kami Berkomitmen Untuk Bersinergi Mewujudkan cita-cita Reforma Agraria Dalam Upaya Mengurangi ketimpangan kepemilikan Tanah Serta Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat”.

Kemudian dilanjutkan dengan pemasangan puzzle sebagai simbol sinergi dan kolaborasi oleh Kepala Kantor Pertanahan Sergai, Kepala Desa Pasar Baru dan perwakilan kecamatan.

Roni Sitanggang mengatakan bahwa Kantor Pertanahan Sergai siap mendukung dan mensukseskan kegiatan percepatan pelaksanaan Reforma Agraria untuk peningkatan kesejahteraan masyarakat yang dilakukan Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional di Tanah Bertuah Negeri Beradat.

Dijelaskan Roni bahwa sesuai Perpres Nomor 62 Tahun 2023 Tentang Percepatan Pelaksanaan Reforma Agraria mengamanatkan penyelenggaraan Penataan Aset (asset reform) dan Penataan Akses (access reform) yang berfokus pada pengaturan dan pengelolaan agraria dengan tujuan meningkatkan sebesar-besar kemakmuran rakyat.

Menurutnya, bentuk kerjasama penataan aset dan penataan akses di Kabupaten Sergai disepakati dengan dikeluarkannnya Nota Kesepatan pada tanggal 22 September 2024 antara Kantor Pertanahan Kabupaten Sergai dan Pemkab Sergai yang memuat (empat) poin kesepakatan antara lain tentang penataana aset di desa, penetapan aksi penanganan akses di desa dan bahwa Pemkab Sergai menyusun rencana kegiatan yang menunjang pelaksanaan kegiatan reformasi agraria di tahun selanjutnya.

Untuk itu, Roni Sitanggang mohon dukungan dari Pemkab Sergai beserta masyarakat Kabupaten Sergai dalam upaya percepatan pelaksanaan Reforma Agraria di wilayah ini.

Usai menyaksikan secara virtual puncak Gerakan Sinergi Reforma Agraria tersebut, Kepala Kantor Pertanahan bersama perwakilan Kecamatan dan desa juga meninjau peternakan kambing etawa di Desa Pasar Baru.

(Tim)

Comments are closed.

BERITA LAINNYA

IMI Sumut Gelar “PKT Legends Pegajahan SPEED GRASS TRACK 2025” Di Serdang Bedagai

SERGAI– Ikatan Motor Indonesia (IMI) Pengprov Sumatera Utara kembali menggelar ajang balap motor spektakuler bertajuk “PKT Legends Pegajahan SPEED GRASS

| 3 minggu lalu

KPU Sergai Siapkan 2.568 Petugas Ketertiban TPS di Pilkada dan Pilgub 2024

SERGAI, Delidaily – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Serdang Bedagai (Sergai) akan menurunkan sebanyak 2.568 petugas ketertiban di tempat pemungutan suara

| 5 bulan lalu

Syukuran M. Lokot Nasution Dilantik Jadi Anggota DPR RI, Ketua Demokrat Sergai Ucapkan Selamat

Medan, Delidaily | Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) Yunasril, SH, M.Kn beserta jajaran, menghadiri Syukuran Ramah Tamah

| 5 bulan lalu

Mantap,! RSU Melati Perbaungan Miliki 4 Alat Modalitas Fisioterapi

SERGAI, Delidaily – RSU Melati Perbaungan Kabupaten Serdang Bedagai memiliki 4 alat Modalitas Fisioterapi. Adapun ke 4 alat tersebut, Infra

| 5 bulan lalu

Kapolres Sergai Takziah ke Kediaman Aiptu Hafiz Daulay

SERGAI,delidaily.net,- Kapolres Serdang Bedagai, AKBP Jhon Sitepu, SIK., MH, yang diwakili oleh Wakapolres, KOMPOL Mukmin Rambe, SH, bersama Pejabat Utama

| 5 bulan lalu

Polsek Perbaungan dan TNI Gelar Karya Bakti Peringati HUT TNI ke-79

SERGAI,delidaily.net,- Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Tentara Nasional Indonesia (TNI) ke-79, Kapolsek Perbaungan, AKP S. Gurusinga, S.H., bersama

| 5 bulan lalu

Kabag Ops Polres Sergai Pimpin Upacara Hari Kesaktian Pancasila

SERGAI,delidaiy.net,- Kabag Ops Polres Serdang Bedagai, KOMPOL Hendro Sutarno, memimpin pelaksanaan upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila yang berlangsung di Lapangan

| 5 bulan lalu

Polres Sergai Amankan Oil Palm Marathon 2024, Ribuan Peserta Ikuti Lomba

SERGAI,delidaily.net,– Oil Palm Marathon 2024 yang diselenggarakan oleh Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit Indonesia (GAPKI) sukses digelar di lapangan bola perkebunan

| 6 bulan lalu

Polres Sergai Laksanakan Kegiatan Mega Power Transformation Challenge

SERGAI,delidaily.net,- Polres Serdang Bedagai melaksanakan kegiatan Mega Power Transformation Challenge di lapangan apel Mapolres Serdang Bedagai, Sabtu, (28/9/2024). Acara ini

| 6 bulan lalu

Kapolres Sergai Gelar Coffee Morning Bersama Media untuk Perkuat Sinergi

SERGAI,delidaily.net,– Dalam upaya memperkuat sinergi dengan media, Kapolres Serdang Bedagai, AKBP Jhon Sitepu, SIK., MH, menggelar acara coffee morning yang

| 6 bulan lalu
Logo DelidailyPenting Dibaca Mudah Dicerna

TERKONEKSI BERSAMA KAMI

Delidaily Facebook
Delidaily Twitter
Delidaily Instagram
Delidaily YouTube
Copyright © 2025 Delidaily
Allright Reserved
CONTACT US

PT. Deli Cyber Corp,
Jl. Paya Pasir No.24
Tanjungmorawa 20362
Telp: 0811612375