Kanal

Network

Logo DelidailyPenting Dibaca Mudah Dicerna
TERKONEKSI BERSAMA KAMI
Delidaily Facebook
Delidaily Twitter
Delidaily Instagram
Delidaily YouTube
Android Icon iOS Icon
Copyright © 2025 Delidaily
Allright Reserved

Pemerintahnya π™ˆπ™—π™ͺπ™™π™π™šπ™ , Warga Perbaiki Jembatan Rusak Secara Swadaya

Oleh
Senin, 3 Maret 2025 - 03:30 WIB

LANGKAT | Jembatan rusak parah yang sempat viral di media sosial dan belum dapat perhatian pemerintah, akhirnya di perbaiki secara mandiri oleh warga sekitar, Kamis 27 Februari 2025. Mereka bergotong royong memperbaikan jembatan yang sudah berumur puluhan tahun.

Dana perbaikan jembatan yang menghubungkan antar Dusun II ke Dusun XI, Desa Pangkalan Siata Kecamatan Pangkalan Susu Kabupaten Langkat, dilakukan secara swadaya warga mengingat sangat vital bagi masyarakat sekitar.

Hal ini diungkapkan, ketua pengurus harian Anak Muda Pangkalan Susu (Ampas), Raya Samosir, kepada awak media pada, Minggu (2/3/2025).

Raya menuturkan, jembatan titi gantung ini merupakan akses yang sering digunakan anak-anak pergi sekolah, masyarakat yang hendak bekerja keluar masuk kampung. Serta jembatan merupakan akses masyarakat membawa hasil pertanian menggunakan sepeda motor.

“Sudah rusak parah seperti di video dan sudah beberapa kali masyarakat jatuh dijembatan panjang berkisat 40 M itu. Tetapi nasib baik, sepeda motor mereka tersangkut di besi (seling) yang menjadi bagian dari jembatan,” ujar Raya.

Lebih lanjut, dia menyampaikan sudah beberapa kali disampaikan kepada Kepala Desa Pangkalan Siata, termasuk teman-teman jurnalis sudah pernah beberapa kali menulis di media namun tak kunjung ada perubahan.

Ia menjelaskan, terakhir Anak Muda Pangkalan Susu (AMPAS) melakukan audensi ke Kades pada, 24 Desember 2025 untuk menyampaikan aspirasi terkait jembatan tersebut dan juga termasuk jalan .

Dalam diskusi sekitar dua jam tersebut, AMPAS merekomendasikan agar kepala desa membuat atau meminta RPD ke DPRD Langkat. Akan tetapi kami menunggu dua bulan tidak juga ada informasi bagaimana kelanjutannya .

Sambungnya, Raya mengatakan, sehingga pada akhirnya kami jenuh dan puncaknya kemarin pada Selasa, 25 Februari 2025 Anak Muda Pangkalan Susu bersama masyarakat Desa Pangkalan Siata melakukan aksi unjuk rasa.

Setelah aksi itu, kami diterima dan di sambut Ketua DPRD Langkat serta Komisi D, yang juga dihadiri pihak PUTR Langkat dan perwakilan dari PT Karimun yang berdomisili di Desa Pangkalan Siata.

Ketua Ampas juga menyampaikan dalam rapat dengar pendapat (RDP) saat itu, Ketua DPRD mengatakan segera akan turun ke Desa Pangkalan Siata untuk meninjau dan mensurvey langsung kondisi jembatan dan jalan di desa tersebut.

“Namun hanya saja karena puasa ramadhan, jadi saat itu kami bersepakat setelah lebaran, dan secepatnya kita minta untuk di jadwalkan,”terang Raya.

Warga setempat juga berharap ada pembangunan jembatan permanen di wilayah tersebut. Mengingat jembatan gantung tersebut merupakan akses terdekat warga untuk beraktivitas.

“Kami berharap ada perhatian dari pihak terkait agar jembatan ini bisa dibangun lebih kuat. Sementara ini, kami berusaha mandiri demi keselamatan bersama,” tutup Sekretaris AMPAS, Aidil Syaputra

Diketahui, Kecamatan Pangkalan Susu merupakan penyumbang Pendapatan Asli Daerah (PAD) terbesar untuk Kabupaten Langkat dari 22 kecamatan lainnya.

Dimana terdapat dua perusahaan berskala nasional,Β  Pertamina dan PLTU. Sedangkan Desa Pangkalan Siata perusahaan perkebunan sawit PT.Karimun.

Aksi Damai

Sebelumnya, sejumlah masyarakat Desa Pangkalan Siata bersama Anak Muda Pangkalan Susu (Ampas) menggelar aksi damai di depan kantor DPRD Kabupaten Langkat, Selasa (25/2/2025).

Adapun aksi yang menjadi tuntutan mereka rangkum 3 poin diantaranya yaitu :

1. Perihal Status dan Kondisi Jalan.

2. Pembangunan Jalan Dengan Dana Desa tidak maksimal.

3. Kondisi Jembatan Titi Gantung sangat memprihatinkan yang terdapat di Desa Pangkalan Siata Kecamatan Pangkalan Susu Kabupaten Langkat. (Tim)

Comments are closed.

BERITA LAINNYA

Terkat Pengelolaan Air Limbah Domestik DAK , Kadis PUTR Langkat Beri Klarifikasi

LANGKAT | Kepala Dinas Pekerjaan Umum Tata Ruang (PUTR) Kaupaten Langkat, Khairul Azmi S.STP memberikan penjelesan terkait bangunan Sistem Pengelolaan

| 2 minggu lalu

Plt Kadisdik Langkat Beri Penghargaan kepada Tiga Guru Penggagas di SDN

LangkatΒ  –Β  Sejumlah 3 guru Sekolah Dasar Negeri (SDN) di Kabupaten Langkat, Sumatera Utara menerima piagam penghargaan Plt Kepala Dinas

| 2 minggu lalu

Warga Tanjung Pasir Tepis Kabar Penutupan Paluh dan Alih Fungsi Lahan

LANGKAT | – Sejumlah warga Desa Tanjung Pasir, Kecamatan Pangkalan Susu, Kabupaten Langkat berharap tidak termakan isu penutupan aliran paluh,

| 3 minggu lalu

Polres Langkat Terima Penghargaan atas Keberhasilan Berantas Judi dan Narkoba

Langkat | delidaily.net – Keberhasilan Polres Langkat dalam memberantas praktik judi dan peredaran narkoba di wilayah hukumnya mendapat apresiasi dari

| 3 minggu lalu

Awal Tahun, Polres Langkat Ungkap 55 Kasus Kriminal dengan 70 Tersangka

Langkat | delidaily.net – Sepanjang Januari dan 14 Februari 2025, Polres Langkat Polda Sumut berhasil mengungkap 55 (lima puluh lima)

| 3 minggu lalu

Polres Langkat Tegas dan Profesional Tangani Kasus Sri Ramadhani

Langkat | delidaily.net – Polres Langkat menegaskan komitmennya dalam menegakkan hukum secara profesional dan transparan terkait perkara Kekerasan Dalam Rumah

| 4 minggu lalu

Plt Kadisdik Langkat kembali Beri Penghargaan ke Guru Penggagas di Tanjung Pura

LANGKAT | Plt Kepala Dinas Pendidikan Langkat, Robert Hendra Ginting AP, MSi, kembali memberikan penghargaan kepada guru penggagas di Sekolah

| 4 minggu lalu

Kapolres Langkat Kecepatan dan Ketepatan Dalam Menangani Kecelakaan Sangat Penting

Langkat | delidaily.net – Kasat Lantas Polres Langkat, AKP Marulitua Simanjorang, SH, mewakili Kapolres Langkat AKBP David Triyo Prasojo, SH,

| 4 minggu lalu

Taman Jagung Serentak 1 Juta Hektar: Wujud Nyata Program Ketahanan Pangan

Langkat – Dalam upaya mendukung program ketahanan pangan nasional, Polres Langkat menggelar kegiatan Penanaman Jagung Serentak 1 Juta Hektar yang

| 2 bulan lalu

Aktifitas Patroli Malam Polres Langkat Untuk Cegah Kejahatan

Langkat | delidaily.net – Sat lantas Polres Langkat Laksanakan Patroli Malam Untuk Mencegah Segala Bentuk Kejahatan di Jalanan, Senin (13/01/2025)

| 2 bulan lalu
Logo DelidailyPenting Dibaca Mudah Dicerna

TERKONEKSI BERSAMA KAMI

Delidaily Facebook
Delidaily Twitter
Delidaily Instagram
Delidaily YouTube
Copyright © 2025 Delidaily
Allright Reserved
CONTACT US

PT. Deli Cyber Corp,
Jl. Paya Pasir No.24
Tanjungmorawa 20362
Telp: 0811612375