Pewarta : Syahril
Delidaily.net || Belawan – Belawan Darurat Narkoba, isu itulah saat ini yang telah tergiring openi dan bukan rahasia dikalangan masyarakat umum khususnya warga Kota Belawan.
Tentu inilah Pekerjaan Rumah (PR) bagi Pemerintah, kepolisian dan instansi terkait dalam upaya pencegahaan agar masyarakat tidak terdampak bahaya Narkoba.
Peredaran Narkoba di Wilayah Medan Utara ini kian hari semakin marak saja akibatnya Kawasan Medan Utara rawan kejahatan, itulah sisi negative yang harus kita nikmati saat ini.
Berdasarkan Hasil Investigasi Media ini, selama sepekan mulai lebaran pertama Senin(2/5) mulai dari kawasan (sebut nama gang-red) marak peredaran Narkoba, begitu juga di kawasan Uni Kampung BGA ( Sebut nama-red) , lokasi SM di Medan Labuhan dan area KL juga di kecamatan Medan Marelan terindikasi marak peredaran Narkoba.
Imbas nya tentu kejahatan dimana-mana seperti Begal, rampok dan bentrokan Gank Motor yang cukup meresahkan masyarakat.
Kasus terbaru yang menghebohkan warga kota Medan bahkan sempat viral adalah kasus pembegalan berujung kematian seorang ayah didepan anak-anak Balita dan sang istri yang lagi mengandung, tentu patut diduga kelompotan genk motor ini adalah anak-anak usia produktif yang kemungkinan terpengaruh Narkoba atau minuman keras pada saat menjalankan aksinya.
Desas-desus yang kita dapat berdasarkan informasi, dari seluruh kawasan tersebut diduga Bandarnya berinisial S(32) yang tinggal di kawasan Hamparan Perak Deli Serdang.
Keterkaitan maraknya Peredaran Narkoba di wilkum Polres Belawan, Kasat Narkoba Pelabuhan Belawan AKP Herizon Manullang tidak memungkirinya saat dikonfirmasi awak media.
Dirinya mengatakan sudah pernah menyisir (grebek-red) rumah lokasi bandar tersebut, saat awak media mempertanyakannya.
Bahkan dirinya menyebut terduga bandar berinisial S (Sebut nama alias-red) kepada awak media ini.
Namanya S itu adalah “Suxxxx” sebutnya, terduga bandar besar narkoba namun hasilnya tidak di temukan narkoba saat kita grebek, sebut kasat narkoba AKP Herizon Manullang Sabtu (8/5) melalui pesan Whatshapps nya.