Kanal

Network

Logo DelidailyPenting Dibaca Mudah Dicerna
TERKONEKSI BERSAMA KAMI
Delidaily Facebook
Delidaily Twitter
Delidaily Instagram
Delidaily YouTube
Android Icon iOS Icon
Copyright © 2025 Delidaily
Allright Reserved

Bupati Batu Bara Dukung Dai Muda Perkuat Dakwah dan Perangi Narkoba

Oleh
Sabtu, 20 September 2025 - 16:34 WIB

Batu Bara|delidaily.net – Bupati Batu Bara, H. Baharuddin Siagian, SH., M.Si., menghadiri sekaligus membuka secara resmi Workshop Pengembangan Kompetensi Dakwah Kepemudaan yang diselenggarakan oleh Forum Masyarakat Dai dan Daiyah Sumatera Utara (Formadda SU). Acara yang berlangsung di Aula Kantor Bupati Batu Bara, Kecamatan Lima Puluh, pada Sabtu (20/9/2025) ini bertujuan meningkatkan kapasitas para pendakwah muda dalam menyebarkan nilai-nilai Islam dan menjawab tantangan zaman, termasuk perang melawan narkoba.

Dalam sambutannya, Bupati Baharuddin Siagian menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya atas terselenggaranya kegiatan ini. Ia menekankan peran strategis dai dan daiyah, terutama yang muda, dalam membimbing dan memberikan pencerahan kepada masyarakat, khususnya generasi muda.

“Mari selalu menghidupkan budaya Melayu dan juga para pemuda-pemudi harus bisa memerangi narkoba agar dapat tumbuh menjadi generasi yang sehat, cerdas, dan produktif,” seru Bupati Baharuddin dalam arahannya.

Ia juga mengungkapkan komitmen Pemerintah Kabupaten Batu Bara untuk meningkatkan pendidikan agama dengan rencana membangun Rumah Tahfiz di setiap desa, sebagai upaya membentengi generasi muda dari pengaruh negatif, termasuk narkoba.

Pemuda Sebagai Garda Terdepan

Sebelumnya, Ketua Panitia pelaksana, Arif Rahman Hakim, S.Pd., dalam laporannya menegaskan bahwa narkoba merupakan ancaman serius bagi kesehatan, keselamatan, dan masa depan generasi muda. Oleh karena itu, workshop ini juga dimaksudkan untuk mempersiapkan dai muda sebagai agen perubahan.

“Pemuda-pemuda Kabupaten Batu Bara diharapkan dapat berperan aktif dalam memerangi peredaran narkoba. Dengan kesadaran dan keterlibatan yang tinggi, pemuda dapat menjadi garda terdepan dalam upaya menjaga generasi muda Batu Bara tetap bersih dari pengaruh narkoba,” ujar Arif Rahman.

Workshop ini diharapkan tidak hanya meningkatkan kompetensi teknis dakwah, tetapi juga memperkuat peran Formadda SU dalam mengembangkan dakwah yang adaptif dan relevan dengan kebutuhan masyarakat modern, khususnya kaum muda.

Acara ini dihadiri oleh perwakilan dari berbagai instansi, termasuk Kapolres Batu Bara yang diwakili Kabag SDM Kompol D. Harahap, SH., Ketum PB Formadda-SU H. Ahmad Husaini, SH., serta perwakilan dari Kanwil Kementerian Agama Provinsi Sumatera Utara, MUI Sumut, UINSU, dan sejumlah kepala OPD di lingkungan Pemkab Batu Bara. Kehadiran mereka menunjukkan dukungan multipihak terhadap upaya penguatan dakwah dan pemberantasan narkoba di Kabupaten Batu Bara.

Comments are closed.

BERITA LAINNYA

Bupati Batu Bara Salurkan Puluhan Seragam Sekolah di Kecamatan Datuk Lima Puluh

Batu Bara|delidaily.net – Komitmen Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Batu Bara di bawah kepemimpinan Bupati H. Baharuddin Siagian, SH, M.Si dan Wakil

| 3 minggu lalu

Juru Bicara Baharuddin Siagian : Stop Opini Sesat Atau Tindakan Hukum Kami Lakukan

  Medan |delidaily.net –  Juru bicara Baharuddin Siagian, Nurul Yaqin Sitorus sesalkan atas pemberitaan serta tuduhan terhadap Bupati Batubara, Pasalnya

| 2 bulan lalu

Sinergi Dinkes Batubara-Provsu Wujudkan Pelayanan Kesehatan yang Lebih Berkualitas

Batu Bara|delidaily.net – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Batubara memberikan pendampingan penuh kepada Tim Dinkes Provinsi Sumatera Utara dalam kunjungan kerja

| 2 bulan lalu

Pendidikan untuk Semua: Langkah Nyata HIMMAH Batu Bara Atasi Masalah Putus Sekolah

Batu Bara|delidaily.net – Pendidikan adalah kunci untuk membuka pintu masa depan yang lebih baik. Melalui pendidikan, seseorang dapat memperoleh pengetahuan,

| 3 bulan lalu

Lapas Labuhan Ruku Lakukan Pemindahan 26 Narapidana ke Medan untuk Optimalkan Pembinaan

Batu Bara|delidaily.net – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Labuhan Ruku kembali melaksanakan pemindahan narapidana dalam rangka optimalisasi pembinaan dan pengurangan

| 3 bulan lalu

20 Hari di Balik Jeruji: Kronologi Penahanan Eks Kadis Kesehatan Batu Bara

Batu Bar|delidaily.net – Kejaksaan Negeri (Kejari) Batu Bara resmi menahan drg. Wahid Khusyairi, mantan Kepala Dinas Kesehatan setempat, Kamis (17/7/2025)

| 3 bulan lalu

Pembinaan Rohani Islam Jadi Sarana Rehabilitasi di Lapas Kelas IIA Labuhan Ruku

Batu Bara|delidaily.net – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Labuhan Ruku menyelenggarakan kegiatan pembinaan kerohanian Islam melalui tausiyah yang menghadirkan Ustadz

| 3 bulan lalu

Buronan Korupsi BPBD Batu Bara Kabur, Kinerja Kejari Dipertanyakan

Batu Bara|delidaily.net – Komisi Kejaksaan (Komjak) Agung dan Jaksa Muda Pengawasan (Jamwas) RI diminta mengevaluasi kinerja Kejaksaan Negeri (Kejari) Batu Bara setelah buronan kasus korupsi Dana Bantuan Tanggap

| 3 bulan lalu

Tersangka Pengancaman Kades Masih Berkeliaran, Warga Nyatakan Keresahannya

Batubara – Kasus pengancaman dengan parang yang diduga dilakukan oleh Nurdiansyah alias Wak Anda, warga Dusun VII, Desa Empat Negeri,

| 5 bulan lalu

Oky Iqbal Frima Kembali Pimpin PMI Kabupaten Batu Bara Untuk Kedua Kalinya

BATU BARA | delidaily.net – Oky Iqbal Frima, SE kembali memimpin Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Batu Bara untuk yang

| 10 bulan lalu
Logo DelidailyPenting Dibaca Mudah Dicerna

TERKONEKSI BERSAMA KAMI

Delidaily Facebook
Delidaily Twitter
Delidaily Instagram
Delidaily YouTube
Copyright © 2025 Delidaily
Allright Reserved
CONTACT US

PT. Deli Cyber Corp,
Jl. Paya Pasir No.24
Tanjungmorawa 20362
Telp: 0811612375