Belawan – Delidaily.net
Para personil Satuan Tugas Penanganan Konflik Antisipasi Tawuran (Satgas PKAT) Kecamatan Medan Belawan telah dilengkapi sarana dan prasarana dalam menjalankan tugas dilapangan, berupa pakaian Alat Pelindung Diri (APD) anti senjata tajam, mulai dari helm, baju plat almunium padat sampai dengan sepatu septi baja.
Aantisipasi aksi tawuran di Kecamatan Medan Belawan, yang mana para pelaku aksi tawuran tersebut kerap menggunakan senjata tajam (Sajam), berupa kelewang, celurit, tombak, panah, bahkan petasan kembang api.
Hal itu disampaikan langsung Camat Medan Belawan, Subhan Fajri Harahap, S.STP, M.AP. saat memimpin operasi patroli Satgas PKAT Belawan, Minggu (09/10/2022) dini hari.
APD tersebut memang sangat dibutuhkan oleh personel Satgas PKAT, karena yang kita hadapi para pelaku aksi tawuran kerap menggunakan senjata tajam, baik berupa kelewang, celurit, pedang, bahkan sampai menggunakan panah dan senjata senapang angin dan mercon kembang api saat mereka melakukan aksi tawuran”, kata Camat Belawan tersebut.
Camat juga menyebutkan, sebelumnya para personil Satgas PKAT hanya menggunakan rompi kain tanpa adanya APD, akan tetapi karena sudah sering para petugas Satgas PKAT tersebut menjadi korban terkena sajam, akhirnya Pemko Medan menyiapkan APD anti sajam untuk para personil Satgas PKAT tersebut.
Petugas pun sering menjadi sasaran dari aksi tawuran tersebut. Seperti pengalaman beberapa waktu yang lalu, dimana salah satu petugas kita ada terkena bacokan senjata tajam, dan ada yg terkena peluru senapang angin.
Termasuk saat kegiatan patroli pun petugas kita sering berhadapan dengan pelaku yang membawa senjata tajam dan sering mendapat hujaman lemparan batu dari para pelaku, sehingga saya sebagai Camat sangat prihatin apabila ada personel kita yang menjadi korban”, sebut Subhan.
Subhan, merasa bersukur atas kelengkapan APD para petugas Satgas PKAT yang disiapkan Pemko Medan sebagai sarana bertugas para petugas Satgas PKAT tersebut, sehingga para petugas Satgas PKAT tidak ada lagi yang menjadi korban dari para pelaku tawuran yang menggunakan senjata tajam.
“Alhamdulillah mulai malam ini, seluruh personil Satgas kita sudah dilengkapi APD berupa pakaian rompi anti huru hara. Ini sangat membantu melindungi personil satgas kita saat bertugas piket posko Penanganan Konflik Antisipasi Tawuran di Wilayah Kecamatan Medan Belawan”, tutup Camat Belawan itu mengakhiri penjelasannya.
Pewarta : Syahril