Repoter : Rio Syahdian Lubis
Tanjung Morawa || Delidaily.net – Bertempat di lapangan SMU Tanjung Morawa Jl.Sultan Serdang Desa Buntubedimbar Kec Tanjung Morawa Kab.Deli Serdang, PT. Garda Bhakti Nusantara.(GBN) memgadakan pelatihan Scurity gabungan khusus wilayah tanjung morawa yang dilaksanakan per satu bulan sekali. Minggu (19/09/21)
Pelatihan yang di hadiri kurang lebih 35 personil ini, merupakan perwakilan dari personil tiap- tiap pos penjagaan yang berada di seluruh wilayah kecamatan tanjung morawa yang di pimpin langsung oleh “Ahmad Fauzi” selaku trainer PT. GBN. Dan beberapa pembina dari TNI. Bustam Kenedy dan Sobil Sihombing.
Adapun tujuan dari pelatihan ini berguna menjaga kebugaran seluruh personil dan juga pemantapan kemampuan serta keterampilan seluruh personil scurity binaan GBN, untuk menjaga mutu dan kwalitas pelayanan di wilayah penjagaan masing masing.
Tampak juga hadir Zul syahputra selaku Asisten Operasional PT.GBN. Memberikan pengarahan dan motivasi bagi personil.
“Setiap Personil Harus bertanggung jawab disetiap pelaksanaan tugas yang sudah ditetapkan dipos pos masing masing, serta memberikan pelayanan prima kepada user” ucap zul.
Lanjut ia mengatakan, “Tetap berkoordinasi dan senantiasa menjaga nama baik PT. GBN yang sudah melahirkan Ratusan bahkan ribuan personil Scurity terbaik di daerah sampai seluruh Nusntara.
Diakhir kegiatan tampak seluruh personil sangat bersemangat sembari menyerukan yel- yel terbaru yang akan di peragakan dalam kegiatan hut GBN tahun 2021 yang akan datang.
Kegiatan diakhiri dengan menikmati sarapan pagi bersama.