Kanal

Network

Logo DelidailyPenting Dibaca Mudah Dicerna
TERKONEKSI BERSAMA KAMI
Delidaily Facebook
Delidaily Twitter
Delidaily Instagram
Delidaily YouTube
Android Icon iOS Icon
Copyright © 2025 Delidaily
Allright Reserved

Tak Kuat Menanjak, Truk Muatan Material Lindas Laksana Fajar Sitepu Hingga Tewas

Oleh
Sabtu, 11 Mei 2024 - 10:52 WIB

 

Deli Serdang – Delidaily.net

Naas menimpa Laksana Fajar Sitepu (19), warga Desa Cinta Damai, Kecamatan Selesai, Kabupaten Langkat, yang meregang nyawa usai terlindas truk bermuatan material yang melaju di tanjakan. Namun, truk tersebut tidak kuat menanjak.

Informasi yang diperoleh melalui orbit digital, insiden yang mengakibatkan korban jiwa tersebut terjadi di Desa Sarilaba Jahe, tepatnya di Jalan Short Cut, Kecamatan Biru-Biru, Kabupaten Deli Serdang, pada Jumat, 10 Mei 2024, sekira pukul 05.45 WIB.

Kapolsek Biru-Biru Polresta Deli Serdang, AKP Natanael Sitepu SH, yang dikonfirmasi membenarkan insiden kecelakaan maut yang mengakibatkan satu korban jiwa tersebut.

“Benar, satu korban jiwa meninggal dalam insiden kecelakaan tersebut,” ujar Kapolsek AKP Natanael Sitepu SH kepada awak media, Sabtu (11/05/2024) siang.

Dijelaskan oleh Kapolsek, peristiwa tersebut bermula pada saat tiga mobil cold diesel jenis Mitsubishi Canter melaju beriringan dari Binjai dengan bermuatan pasir timbun menuju stockpile.

“Ketiga kendaraan itu datang beriringan dari arah yang sama, yaitu dari Binjai, dengan bermuatan pasir timbun menuju stockpile Kecamatan Biru-Biru.”

Menurut keterangan saksi, mobil cold diesel dengan jenis Mitsubishi Canter bermuatan pasir timbun yang paling depan berhasil lolos dan melaju di tanjakan tersebut.

Sedangkan mobil kedua yang dikemudikan oleh Haris (26), warga Desa Gunung Tinggi, Kecamatan Sirapit, Kabupaten Langkat, Provinsi Sumatera Utara, yang saat itu juga ikut melaju di tanjakan, tidak berhasil menanjak.

Sehingga mobil yang dikemudikan Haris secara langsung meluncur mundur dan menghantam mobil yang tepat di belakangnya yang saat itu dikemudikan oleh Laksana Fajar Sitepu (korban).

Kedua mobil sempat mundur sejauh ± 25 meter dari Tempat Kejadian Perkara (TKP), namun karena tidak dapat terkontrol, mobil diduga mundur dengan cepat.

Dalam keadaan panik, korban (Laksana Fajar Sitepu) lantas melompat dari mobil yang dikendarainya.

Naas, disaat yang bersamaan, mobil di depannya yang saat itu juga mundur dalam kecepatan yang juga tidak terkontrol langsung menampung dan melindas korban hingga tewas.

Masih menurut keterangan saksi yang pada saat itu juga ikut membantu mengevakuasi korban, diduga korban saat itu sudah dalam kondisi meninggal dunia saat hendak dibawa ke puskesmas terdekat. Jelas perwira tiga balok emas dipundaknya itu.

AKP Natanael Sitepu menghimbau kepada para sopir/pengemudi kendaraan roda empat untuk lebih sering melakukan kontrol pada armada kendaraan yang akan digunakan.

Selain itu, pihaknya juga meminta kepada para sopir angkutan untuk lebih berhati-hati dan mematuhi rambu-rambu lalu lintas serta toleransi antar pengguna jalan.

“Melihat kejadian kecelakaan ini dimana dialami oleh kendaraan angkutan, selain faktor manusia, ada faktor yang diakibatkan oleh faktor teknis kendaraan yang digunakan.”

Untuk proses penyelidikan, kedua kendaraan sudah kita amankan dan untuk penanganan laka lantas tersebut, saat ini sudah ditangani oleh unit Gakkum Polresta Deli Serdang,” pungkas Kapolsek.

(Tim)

Comments are closed.

BERITA LAINNYA

Kapolres Sergai Menjadi Narasumber Dalam Kegiatan Harmonisasi Pemilu Damai

SERGAI,delidaily.net,- Kapolres Serdang Bedagai, AKBP Jhon Sitepu, S.IK, MH, menghadiri sekaligus menjadi narasumber dalam kegiatan Harmonisasi Pemilu Damai yang diselenggarakan

| 5 bulan lalu

Penolakan Tidak Sah, Warga Setuju Pembangunan PLTP: Upaya Provokasi di Balik Blokade Jalan

  Manggarai – Delidaily.net Pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi (PLTP) di Kabupaten Manggarai kembali disorot setelah sejumlah pihak menolak

| 5 bulan lalu

Gudang Diduga tempat Penampungan CPO Ditutup

  LANGKAT – Delidaily.net Sebuah gudang yang diduga tempat penampungan Crude Palm Oil (CPO) di Tanjung Beringin Pasar 7 Kecamatan

| 5 bulan lalu

Suriono ST : Elektabilitas Darwis – Oky Melejit dalam Pilkada Batu Bara 2024

  BATU BARA – Delidaily.net Sejak penetapan paslon kepala daerah 22 September 2024 lalu, elektabilitas paslon nomor urut 1, H

| 5 bulan lalu

Cegah Laka Lantas, Personil Polres Langkat Laksanakan Strong Point

  Langkat – Delidaily.net Personil Polres langkat menggelar kegiatan rutin Strong Point pagi sebagai upaya keamanan, keselamatan ketertiban dan kelancaran

| 5 bulan lalu

  Deli Serdang – Delidaily.net Pemuda Pancasila (PP) Ranting Desa Dalu X A kec Tanjung Morawa yang diketuai oleh M.

| 5 bulan lalu

Cabup Langkat Iskandar Sugito Silatuhrahmi ke Tiga Desa Kecamatan Bahorok

  Langkat – Delidaily.net Calon Bupati Langkat Iskandar Sugito melakukan silahturahmi dan bertatap muka dengan ratusan warga di kecamatan Bahorok,

| 5 bulan lalu

Warga Tanjung Pura Harapkan Perubahan bersama Pasangan Iskandar-Adli

  Langkat – Delidaily.net Bergaya anak muda milenial intelektual yang santun, calon wakil bupati Adli Tama Hidayat Sembiring, dan calon

| 5 bulan lalu

Pasangan “ORI” Temu Ramah dengan Masyarakat di Perumahan Griya Aira Land

TEBING TINGGI,delidaily.net, – Calon Wakil Walikota Tebing Tinggi, dr. Riski Ramadhan Hasibuan, yang berpasangan dengan H. OKI Doni Siregar, yang

| 5 bulan lalu

Kapolres Langkat Dengarkan Aspirasi Warga di Jumat Curhat, Tekankan Pilkada Damai

  Langkat – Delidaily.net Kapolres Langkat, AKBP David Triyo Prasojo, SH, SIK M.Si, menggelar program Jumat Curhat di Mesjid Raya

| 5 bulan lalu
Logo DelidailyPenting Dibaca Mudah Dicerna

TERKONEKSI BERSAMA KAMI

Delidaily Facebook
Delidaily Twitter
Delidaily Instagram
Delidaily YouTube
Copyright © 2025 Delidaily
Allright Reserved
CONTACT US

PT. Deli Cyber Corp,
Jl. Paya Pasir No.24
Tanjungmorawa 20362
Telp: 0811612375