Belawan – Delidaily.net
PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) bekerja sama dengan Khadijah Sharaswaty Indonesia (KSI) dan Balai Pustaka melakukan penanaman 2.000 pohon endemik buah-buahan untuk mengwujudkan tanggung jawab sosial dan lingkungan bersih dan indah (TJSL) terhadap masyarakat di sekitar Kecamatan Medan Belawan. Jumat (16/9/2022).
PT Pelindo juga meluncurkan program pustaka keliling yakni Peluncuran Edukasi Keliling (Eduling) dan Peresmian Bank Sampah Belawan.
Penanaman pohon endemik dan peluncuran Eduling berlangsung di Taman Mangrove Syahdan, Kelurahan Sicanang. Sèdangkan peresmian Bank sampah di Gudang Arang, Kecamatan Medan Belawan.
Pimpinan Pelindo Regional I, Yarham Harid, didampingi Devision Head SDM Umum, Kasih Dwiyanti mengatakan, kegiatan yang dilakukan PT Pelindo tersebut bertujuan mendukung pemerintah serta bentuk tanggungjawab Pelindo dalam pelestarian lingkungan dan pendidikan, khususnya di daerah pesisir.
Selain itu, kegiatan TJSL itu dilaksanakan sekaligus dalam memperingati hari ulang tahun merger atau bersatunya Pelindo 1,2,3,4 pada 1 Oktober 2021 lalu.
Sementara itu, Founder KSI Dewi Natadiningrat, sangat mengapresiasi Pelindo atas dukungannya untuk menyentuh langsung terkait lingkungan maupun pendidikan masyarakat pesisir di Kecamatan Medan Belawan.
Diharapkan, dengan diresmikannya Pustaka Keliling, Bank Sampah dan penanaman ribuan pohon yang telah ditanam, dapat mengedukasi masyarakat untuk komit bersama agar sadar dan bisa menjaga lingkungan.
“KSI tidak hanya menanam namun juga ikut bertanggungjawab menumbuhkan pohon. Ayo kita ciptakan Belawan hebat dengan menjaga semua fasilitas yang sudah ada agar ke depan Belawan lebih maju lagi,” ujar Founder KSI.(Syahril)